LANGKAH-LANGKAH PENELITIAN GEOGRAFI
Penelitian Geografi pada hakekatnya
merupakan suatu penerapan dari metode ilmiah. Dalam
kaitan ini, pemecahan suatu masalah didasarkan atas kegiatan berfikir
rasional dan empiris, serta teori yang didukung oleh fakta.
5 tahap dalam penelitian ilmiah
geografi
1.
Merumuskan masalah; dengan mengajukan pertanyaan yang
bersumber dari teori atau fakta di lapangan.
2.
Mengkaji teori atau berfikir rasional untuk menentukan
jawaban sementara ( hipotesis)
3.
Mencari data di lapangan untuk membuktikan kebenaran
hipotesis
4.
Mengolah data dan menguji kebenaran jawaban sementara
5.
Menarik kesimpulan, yaitu menetapkan apakah jawaban
sementara pada langkah kedua diterima atau tidak
A. Sifat studi Geografi
1. Studi
kependudukan:
berkaitan dengan segala aspek yang
berhubungan dengan tingkat kemakmuran penduduk,baik pada suatu wilayah tertentu
maupun pada lingkup yang lebih luas.
Masalah atau
aspek yang termasuk didalamnya : laju
pertumbuhan penduduk, tingkat kelahiran,kematian,...
2. Studi lingkungan:
Menyangkut gejala dan masalah
kehidupan manusia dalam kaitannya dengan lingkungan tempat kehidupan tersebut
berlangsung.
Masalah atau aspek yang termasuk
didalamnya: erosi,
pencemaran, kekeringan,dan banjir
3. Studi Sosial ;
Menelaah gejala dan masalah sosial
yang terjadi di masyarakat yang di timbulkan oleh kondisi, peristiwa, tingkah
laku, dan sikap manusia sebagai mahluk sosial .
Masalah atau aspek yang termasuk
didalamnya :
penggangguran, sampah, kenakalan remaja, dan kemacetan lalu lintas.
4. Studi geografi dalam Bidang
Pertanian :
Pertanian sebagai suatu sistem
keruangan merupakan perpaduan antara sub sistem fisis dengan subsistem manusia.
Komponen sub sistem fisis mencakup, antara lain : iklim, hidrologi, tanah
dan topografi dengan segala proses alamiahnya. Komponen sub sistem manusia mencakup ,antara lain : tenaga kerja,
tehnologi,tradisi masyarakat, kemampuan ekonomi dan kondisi politik
setempat. Masalah atau aspek yang termasuk didalamnya: kondisi
perairan,jenis tanah,kemampuan tehnologi yang dimiliki petani, jenis tanaman
yang dikembangkan.
5. Studi Geografi dalam
bidang Industri.
Industri sebagai suatu sistem
merupakan perpaduan subsistem fisis dengan subsistem manusia.
Subsistem fisik mencakup , antara lain :lahan, bahan baku, sumber energi, dan
iklim. Subsistem manusia
mencakup , antara lain : tenaga kerja, kemampuan tehnologi, tradisi, situasi
politik, keadaan pemerintahan, transportasi, komunikasi, konsumen dan pasar. Masalah
atau aspek yang termasuk di dalamnya: kondisi bahan baku,lahan,kualitas
tenaga kerja.
6. Studi Geografi
dalam bidang transportasi dan komunikasi.
Merupakan studi tentang gejala dan
masalah geografi yang lebih dinamis dibandingkan mengkaji gejala pada lokasi
tertentu. Masalah
atau aspek yang termasuk di dalamnya: pengembangan transportasi dan
komunikasi di wilayah trpencil,
7. Studi geografi dalam
Bidang Sumber Daya .
Daya dukung Sumber daya dipengaruhi
oleh pertumbuhan penduduk (konsumen) dan Kemajuan ilmu dan tehnologi. Masalah
atau aspek yang termasuk di dalamnya :
eksploitasi barang tambang serta pengelolaan sumber daya di bidang pertanian,
kehutanan, peternakan , dll
8. Studi Geografi dalam
bidang permukiman.
Comments
Post a Comment